19 March 2023, 21:27 WIB

Rumah Pintar Ini Bisa Berinteraksi Seperti di Film Iron Man


mediaindonesia.com | Teknologi

Dok Orpin
 Dok Orpin
Dengan alat Orpin, peralatan rumah tangga dapat diperintah menggunakan suara seperti, mematikan ataupun menyalakan lampu, AC, TV, dan musik.

KABAR gembira datang dari Itommey Group lewat anak usahanya PT Itomney Interior Pintar yang merilis produk rumah pintar (smart home) beserta desain interiornya yang diberi nama Orpin.

Orpin membuat pemilik rumah dapat berinteraksi dengan rumahnya seperti memiliki assisten pribadi di dalam rumah.

Dengan alat tersebut, peralatan rumah tangga di rumah dapat diperintah menggunakan suara seperti, mematikan ataupun menyalakan lampu, AC, TV, dan musik. 

Tak hanya itu, alat ini juga bisa diperintah untuk menutup dan membuka gorden dan jendela rumah, dan bisa mengontrol robot untuk menyapu atau mengepel rumah secara otomatis.

Bahkan, pemilik rumah bisa meminta Orpin melayani tamu, mengingatkan kalau TV belum dimatikan, menyiapkan ruangan makan ke mode romantis dan banyak lagi interaksi lainnya, seperti memiliki Jarvis pada film Iron Man.

Baca jugaSederet Teknologi Smart Home yang Populer

CEO Orpin Tomy Hidayat menyampaikan Orpin bukan hanya smart home saja tapi juga memiliki desain interior. "Jadi, bagaimana Orpin dapat menggabungkan smart home dengan desain interior menjadi satu solusi,” kata dia dalam keterangannya, Minggu (19/3).

Menurut Tomy, pihaknya bukannya hanya membuat rumah pintar tapi juga membuat rumah itu 'beneran' pintar, sehingga pemilik rumah benar-benar bisa berinteraksi dengan rumah.

"Kami bukan hanya menyalakan lampu dari HP (handphone) atau membuka pintu dari HP, tapi kami juga kembangkan AI (artificial intelligence), interaksinya, sehingga pemilik rumah benar-benar dapat berinteraksi dengan rumah," lanjut Tomy.

Pada peluncuran itu, turut hadir pula President Director Itommey Group Meila Prafitria. Meila pun ikut memperkenalkan para direksi Orpin yang ditunjuk oleh Itommey Group melalui rapat umum pemegang saham (RUPS).

Chief Technology Officer Orpin M Zaki As’ari Hadi menambahkan tamu undangan amat antusias saat digelar demo rumah pintar. Tamu undangan juga diajak house tour untuk melihat-lihat desain interior yang sudah dikerjakan oleh Orpin. (RO/S-2)
 

BERITA TERKAIT