23 May 2023, 17:48 WIB

Prabowo Kirim Persib U-17 ke Akademi Sepak Bola Aspire Qatar


Palce Amalo | Sepak Bola

Garudayaksa
 Garudayaksa
 Persib U-17 bersama Garudayaksa Football Academy Indonesia tiba di Doha, Qatar.

PERSIB U-17 bersama Garudayaksa Football Academy Indonesia saat ini sedang berada di Doha, Qatar. Mereka tengah melakukan pemusatan latihan di Aspire Academy. Kegiatan tersbeut merupakan salah satu bagian dari program sepak bola yang digagas Prabowo Subianto.

Head of Delegation Persib-Garudayaksa ke Qatar, Fary Francis, mengungkapkan program tersebut adalah misi mulia Prabowo.

"Pak Prabowo optimistis, ada ribuan talenta hebat di Tanah Air. Mereka akan menjadi anak-anak Garuda emas nantinya, membela tim nasional dan membawa Indonesia ke Piala Dunia," kata Fary, mengutip cita-cita luhur Prabowo.

Baca juga: Argentina Konfirmasi Lionel Messi akan Melawan Timnas Indonesia

Berbarengan dengan dengan pelatihan skuad Persib-Garudayaksa di Aspire Academy, juga ada tim muda Zenith St. Petersburg, Laos U17, Al-Wehda Arab Saudi dan Gornik Zabrze Polandia.

"Bertemu dengan banyak orang juga medium bagus untuk mengasah mental anak-anak," tandas Fary.

Baca juga: Manchester City Resmi Juara, Ini Daftar Lengkap Juara Liga Inggris

Persib U-17 yang berlatih di Aspire Academy Qatar ini adalah peraih Piala Prabowo Subianto dalam turnamen Nusantara Open, Juli 2022 silam. Turnamen itu diikuti 16 tim dari seluruh Indonesia. Runner-up turnamen, PSLS Lhokseumawe Aceh juga akan dikirim ke Aspire Academy.

"Mengapa Aspire? Di sini ada komitmen, visi dan berinvestasi membangun fasilitas, metodologi, kepelatihan yang komplit dan modern," kata Dusan Bogdanovic, CEO Garudayaksa Football Academy (GFA) Indonesia. (Z-11)

BERITA TERKAIT