10 November 2022, 05:52 WIB

Hajar Bologna, Inter Milan Masuk Empat Besar Serie A


Basuki Eka Purnama | Sepak Bola

Twitter @Inter_en
 Twitter @Inter_en
Para pemain Inter Milan melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bologna di laga Serie A.

INTER Milan naik ke peringkat empat klasemen Serie A, Kamis (10/11), setelah menang telak 6-1 atas Bologna.

Bologna, yang memburu kemenangan keempat secara beruntun di ajang Serie A, unggul lebih dulu dalam laga di San Siro itu lewat gol Charalampos Lykogiannis pada menit 22.

Namun, Inter Milan membalas dengan gol yang dicetak Edin Dzeko, Federico Dimarco dan Lautaro Martinez untuk mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 3-1.

Baca juga: Atalanta Tersandung di Kandang Lecce

Dimarco mencetak gol lagi di awal babak kedua, Hakan Calhanoglu menambahkan satu gol dari titik penalti, dan Robin Gosens memastikan Nreazzurri menang telak 6-1.

Inter Milan naik tiga peringkat ke peringkat empat setelah Atalanta kalah di kandang Lecce sementara AS Roma bermain imbang 1-1 di markas Sasuolo.

Inter Milan kini mengantongi poin yang sama dengan peringkat tiga Lazio dan tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen Napoli.

Di laga terakhir sebelum jeda Piala Dunia 2022, Inter Milan akan bertandang ke markas Atalanta pada Minggu (13/11). (AFP/OL-1)

BERITA TERKAIT