05 July 2022, 21:46 WIB

Buset, Dua Laga Sepak Bola Di Sierra Leone Berakhir Dengan Skor 95-0 dan 91-1!


Widhoroso | Sepak Bola

AFP
 AFP
Ilustrasi 

FEDERASI Sepak bola Sierra Leone (SLFA) mengumumkan akan melakukan penyelidikan terhadap dua pertandingan yang berakhir dengan skor 95-0 dan 91-1. Jumlah gol yang luar biasa, sebanyak 187 gol yang dicatat hanya dalam dua pertandingan di kompetisi kasta kedua negara tersebut melibatkan dua tim yakni Kahunla Rangers dan Gulf FC.

Mereka masing-masing melumat habis Lumbebu United dan Koquima Lebanon. Namun skor akhir tersebut jelas mencurigakan karena kedua tim pemenang sebenarnaya menutup babak pertama hanya dengan skor 2-0 dan 7-1.

SLFA menyadari adanya dugaan pelanggaran pengaturan skor, sehingga membuat mereka mau tidak mau memang harus bertindak. Presiden SFLA Thomas Daddy Brima mengatakan pihaknya tidak bisa berdiam diri dan melihat situasi memalukan seperti ini dibiarkan begitu saja.

"Kami akan segera meluncurkan penyelidikan dan membawa semua yang bertanggung jawab atas situasi tersebut. Semua yang terbukti bersalah akan diproses sesuai dengan undang-undang SLFA, dan juga akan diserahkan ke komisi antikorupsi negara," jelasnya.

Di sisi lain, Pimpinan eksekutif Kahunla Rangers, Eric Kaitell justru mengutuk tindakan lawan mereka. "Saya ingin memulai dengan meminta maaf kepada para penggemar sepakbola di negara ini dan dunia pada umumnya atas hasil pertandingan aneh klub saya, Kahunla Rangers. Saya ingin menyatakan dengan tegas bahwa saya mengutuk keras perilaku tidak sportif yang ditunjukkan oleh tim saya dan tim lain yang terlibat," ujarnya.

Sedangkan manajer umum Lumbebu, Mohamed Jan Saeid Jalloh mengklaim dirinya tidak terlibt dalam pengaturan skor. "Saya tidak mengetahui adanya manipulasi pertandingan tetapi tidak dapat menjamin orang lain melakukannya."

"Kami kebobolan banyak gol di babak kedua. Saya frustrasi dan di beberapa titik bahkan meninggalkan sisi lapangan dengan perasaan marah. Saya tidak berkonsentrasi setelah itu, jadi saya bahkan tidak tahu berapa banyak gol yang masuk ke gawang kami. Saya tidak akan pernah menjadi bagian dari pengaturan skor pertandingan," katanya. (Goal/OL-15)

BERITA TERKAIT