15 March 2023, 22:09 WIB

Sebarkan Gaya Hidup Sehat, Cause ID Perbanyak Mitra Kedai Kopi di Program Move For Coffee


Ghani Nurcahyadi | Humaniora

Freepik.com
 Freepik.com
Ilustrasi kopi dan sepeda

PLATFORM penyelenggaran ajang lari dan sepeda virtual, Cause ID makin gencar mempromosikan gaya hidup sehat lewat program Move for Coffee yang bekerja sama dengan sejumlah kedai kopi

Hanya dengan berlari sejauh 3 kilometer atau bersepeda sejauh 15 kilometer, masyarakat sudah bisa menikmati kopi dengan potongan harga mulai dari 20%. Program ini sudah berjalan sejak Januari 2023 dengan menggandeng berbagai partner kedai kopi dari daerah Jabodetabek. 

Kini, program Move For Coffee memperluas jangkauan programnya hingga ke seluruh Indonesia dengan menggandeng lebih banyak kedai kopi, seperti di Bandung, Medan, dan penambahan kerja sama kedai kopi di Jabodetabek.

Baca juga : Maxco Futures Gandeng PaninBank Ajak Nasabah Jalani Hidup Sehat

“Ekspansi ini kami lakukan agar bisa menjangkau lebih banyak daerah lagi, karena kami menerima berbagai request dari audience kami yang tinggal di daerah pulau Jawa hingga luar pulau Jawa. Besar harapan kami, dengan ekspansi ini, akan ada lebih banyak lagi masyarakat Indonesia yang terdorong untuk mulai menjalani gaya hidup sehat dan menjadikan keputusan tersebut terasa rewarding dengan segelas kopi yang enak.” kata Enrico Hugo, CEO dari Cause ID, Rabu (15/3).

Hugo mengatakan, jumlah mitra Move For Coffee masih akan terus bertambah dengan target 250 partner pada akhir 2023 ini. 

Baca juga : Gaungkan Pola Hidup Sehat, GBB Resmikan Fasilitas MCK di Banten

Jika tertarik untuk menjadi mitra Cause ID atau ingin memberikan rekomendasi kedai kopi favorit di daerah, dapat menghubungi Cause ID melalui halaman Move For Coffee di website Cause ID maupun melalui email cs@cause.id atau media sosial Instagram @causeid. (RO/Z-5)

BERITA TERKAIT