10 September 2023, 18:00 WIB

Ridwan Kamil Digadang-gadang Jadi Cawapres Ganjar, Bamsoet: Tunggu Rapimnas


Yakub Pryatama Wijayaatmaja | Politik dan Hukum

Antara/Reno Esnir
 Antara/Reno Esnir
Momen Ridwan Kamil bergabung dengan Golkar

NAMA mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terus menggema belakangan. Ridwan Kamil digadang-gadang bakal jadi calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

Menanggapi itu, Wakil Ketua Umum Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) menuturkan dirinya senang karena Ridwan Kamil hingga Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dinominasi untuk menjadi capres atau cawapres.

Bamsoet menuturkan Golkar sendiri masih berkoalisi dengan Gerindra untuk mengusung Prabowo Subianto sebagi capres.

Baca juga : Potensi duet Ganjar-RK, Pengamat Singgung SBY-JK 2004

Bamsoet mengemukakan Golkar saat ini tengah menyiapkan rapat pimpinan nasional (rapimnas) untuk memutuskan secara resmi dukungan terhadap calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto.

Artinya, meski secara resmi partai saat ini berkoalisi dengan Prabowo sebagai capresnya, pihaknya secara umum tak keberatan jika ada kemungkinan Ridwan Kamil jadi cawapres.

Baca juga : Jadi, Segini Loh Nilai RK di Mata Golkar

Bamsoet menegaskan akan segera menentukan arah angin politik Golkar, wabil khusus terkait dukungan kepada Prabowo dan penentuan RK menjadi cawapres atau tidak.

“Saya sudah berkomunikasi dengan seluruh pengurus tetapi belum ketemu ketum. Saya mendapat pesan dari ketum bahwa partai kita akan segera membuat forum rapat pimpinan untuk memutuskan dukungan kepada Prabowo,” tegasnya. (Z-5)

BERITA TERKAIT