22 September 2022, 19:51 WIB

Chery Tiggo 8 Pro Hadir di Central Park


RO | Otomotif

Chery motor Indonesia
 Chery motor Indonesia
.

PT Chery Sales Indonesia (CSI) tengah bersiap meluncurkan kendaraan perdananya, yaitu Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro yang akan dihelat secara resmi pada Oktober mendatang. Tiggo 8 Pro yang pada ajang GIIAS 2022 baru mulai ditawarkan untuk pre-booking, kini juga mendapat perhatian yang sama besarnya dengan Tiggo 7 Pro yang telah diperkenalkan lebih dulu. 

President Director CSI Tao Yong menyampaikan, Tiggo 8 Pro ingin memberikan pilihan kepada pecinta SUV premium yang sangat mempertimbangkan kemewahan interior, yang tidak hanya terlihat dari fiturnya yang berteknologi tinggi, tetapi juga dari pemilihan materialnya.

"Interior Tiggo 8 Pro dirancang secara detail dan mampu memberikan pengalaman first class saat berada di dalam kabin, termasuk dengan dukungan fitur entertainment dan keselamatan,” imbuh Tao Yong, RAbu (21/9).

Untuk memperlihatkan secara langsung kemewahan interior Tiggo 8 Pro, CSI tengah melangsungkan menggelar Mall Exhibition di Central Park Jakarta, yang akan berlangsung hingga 25 September 2022 mendatang.

Sebelumnya, kegiatan yang sama telah dilangsungkan di Mall Pondok Indah pada 5-11 September, dilanjutkan di Atrium Mall Kelapa Gading 3 pada 12-18 September 2022, kemudian saat ini di Central Park pada 19-25 September, dan akan berlanjut di Emporium Mall Pluit pada 26 September-2 Oktober 2022. (S-4)

BERITA TERKAIT