01 February 2023, 07:30 WIB

Ketua Komite Olahraga Rusia Tuntut Atlet Bertanding Tanpa Pembatasan


Basuki Eka Purnama | Olahraga

AFP/Kirill KUDRYAVTSEV
 AFP/Kirill KUDRYAVTSEV
Ketua Komite Olimpiade Rusia Stanislav Pozdnyakov

KETUA Komite Olimpiade Rusia Stanislav Pozdnyakov, Selasa (31/1), mengatakan atlet yang membela negaranya tidak boleh diberikan kondisi yang berbeda ketimbang atlet dari negara lain.

Hal itu diungkapkan Pozdnyakov seiring menguatnya perselisihan mengenai apakah atlet asal Rusia bisa bertanding di Olimpiade Paris 2024 atau tidak.

"Atlet Rusia harus bisa bertanding dengan kondisi yang sama dengan atlet lainnya. Kondisi atau kriteria tambahan tidak bisa diterima, terutama jika kondisi itu muncul karena unsur politis. Hal itu tidak bisa diterima berdasarkan semangat Olimpiade," tegas Pozdnyakov.

Baca juga: Presiden Ukraina Minta Atlet Rusia Dilarang Bertanding di Olimpiade 2024

Komite Olimpiade Internasional (IOC), pekan lalu, mengatakan tengah meninjau jalur agar atlet Rusia bisa ambil bagian di Olimpiade 2024 sebagai atlet di bawah bendera netral.

Rusia dan sekutunya, Belarus, yang mengizinkan wilayanya digunakan untuk melancarkan invasi ke Ukraina, telah dilarang bertanding di mayoritas cabang olahraga Olimpiade sejak invasi itu, Februari tahun lalu.

Upaya IOC mengizinkan atlet Rusia berlaga di Olimpiade Paris 2024 langsung mendapat kecaman keras dari Ukraina yang menuding IOC sebagai promotor perang.

Ukraina mengancam akan memboikot Olimpiade Paris 2024 jika atlet Rusia diizinkan berpartisipasi. (AFP/OL-1)

BERITA TERKAIT