PETENIS meja senior Ficky Supit (Jawa Timur) belum tergoyahkan untuk menggondol juara tunggal putra dewasa Kejurnas Tenis Meja 2022 PB PTMSI di Manado, setelah tampil dominan mengalahkan Ben (DKI Jakarta) 3-1 di final, Sabtu (22/10) malam di Ficto Roring Arena Manado, Sulawesi Utara.
"Sudah cukup lama selama pandemi tidak mengikuti kompetisi, dan syukur saya masih dapat memetik juara di Kejurnas 2022 di Manado ini. Perjalanan ke final dan sampai juara tidaklah mudah karena banyak muncul pemain muda yang cukup menyulitkan," kata Ficky usai laga final.
Sementara itu Rina merebut juara tunggal putri dewasa sesudah mengatasi perlawanan Della Gosal (Sulawesi Tengah) juga dengan skor 3-1. Rina sempat membuat kejutan di semifinal dengan menumbangkan unggulan utama Gustin Dwijayanti (Jawa Timur). Ini menjadi kemenangan perdana Rina yang berhasil dipetik dari petenis meja putri peringkat satu nasisonal tersebut.
"Gembira rasanya akhirnya dapat jadi juara nasional di Kejurnas di Manado ini," kata Rina usai pertandingan. "Ini menjadi gelar perdana saya menjadi juara nasional," lanjutnya.
Baca juga: Kesehatan Mental Adalah Fondasi untuk Masa Depan Anak
Sementara itu pelatih DKI Jakarta Anang Satriyono mengaku puas dengan hasil petenis meja asuhannya di Kejurnas 2022 di Manado. "Semula kami membidik untuk mendapatkan dua medali emas," aku Anang. "Tapi petenis meja DKI Jakarta berhasil melewati target awal ini dengan memetik lebih dari dua medali emas," lanjut Anang.
Dijelaskan Anang, tim DKI Jakarta di Kejurnas kali ini hanya mengikuti kategori dewasa dan tidak menyertakan petenis meja di kategori pemula, kadet dan junior.
Sementara itu tim Jawa Barat menjadi pengumpul medali emas terbanyak di Kejurnas Tenis Meja 2022 PB PTMSI di Manado ini. Atas keberhasilan tersebut Jawa Barat berhak tampil sebagai juara umum untuk mendapatkan piala dari PB PTMSI yang dipimpin Peter Layardi Lay.
"Kami senang akhirnya pulang dengan membawa gelar juara umum," ucap Pelatih tim Jawa Barat Ecep. "Kami memang menyertakan pemain lumayan banyak 34 atlet, dan kami berhasil menggondol gelar juara umum," jelas dia. (R-3)