DEMAR DeRozan mencetak 29 poin saat Chicago Bulls menghentikan rangkaian lima kemenangan beruntun Brooklyn Nets di laga NBA dengan kemenangan 118-95, Selasa (9/11) WIB.
Bulls, yang di laga sebelumnya kalah dari Philadelphia 76ers, menang telak setelah sempat tertinggal di kuarter ketiga dalam laga di United Center, Chicago.
Rangkaian kemenangan beruntun Nets dipatahkan Bulls meski Kevin Durant mencetak 11 dari 38 poinnya di kuarter keempat.
Baca juga: Biden Jamu Bucks di Gedung Putih
DeRozan menggila di awal kuarter keempat dengan mencetak tujuh poin bagi Bulls.
"Kami terus tampil agresif. Kami sempat bermain serampangan di kuarter pertama dengan kehilangan banyak bola," ujarnya.
DeRozan melesakkan 10 dari 20 tembakannya untuk mencetak sedikitnya 25 poin di lima laga secara beruntun saat Bulls mengalahkan Nets untuk ketiga kalinya dari 14 pertemuan mereka.
Zach LaVine menambahkan24 poin saat Bulls melesakkan 46,9% tembakan mereka dan mengungguli Nets 42-17 di kuarter keempat.
Ayo Dosunmu mencetak 15 poin, Lonzo Ball dan Javonte Green menambahkan 11 poin sementara Nikola Vucevic membukukan double double dengan 11 pioin dan 13 rebound.
Di kubu Nets, LaMarcus Aldridge mencetak 19 poin dan James Harden menambahkan 14 poin. (AFP/OL-1)