KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Sidoarjo melantik 90 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di salah satu hotel di Sidoarjo, Rabu malam (4/1). Anggota PPK yang baru dilantik dituntut untuk netral, berintegritas dan profesional.
Para anggota PPK yang dilantik tersebut berasal dari 18 kecamatan di Kabupaten Sidoarjo, masing-masing lima orang per kecamatan. Mereka diambil sumpahnya oleh Ketua KPU Sidoarjo M Iskak, disaksikan Forkopimda Sidoarjo, perwakilan KPU Jatim, Bawaslu Sidoarjo dan para camat.
Selaku penyelenggara pemilu di kecamatan 2024 mendatang, M Iskak meminta para anggota PPK untuk netral. Anggota PPK tidak boleh pilih kasih, dalam melayani parpol peserta pemilu.
Dalam rangkaian acara pelantikan tersebut, anggota PPK juga menandatangani pakta integritas. Dalam pakta integritas ini anggota PPK harus bisa bertanggung jawab dan konsisten, dalam melakukan tugas pekerjaan sesuai bidang masing-masing.
Anggota PPK juga dituntut profesional, dalam melakukan tugas penyelenggaraan pemilu. Profesionalitas diperlukan agar pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 mendatang, bisa berjalan lancar tanpa ada gejolak berarti.
"Setelah pelantikan ini akan dilakukan pelatihan atau bimtek pada anggota PPK terkait integritas dan sebagainya untuk dijadikan bekal kawan-kawan PPK untuk proses tahapan (Pemilu-Red) di kecamatan," kata M Iskak.
Wakil Bupati Sidoarjo Subandi mengucapkan selamat pada anggota PPK yang dilantik dan diharapkan menjalankan tugasnya dengan baik dan amanah. Menurut Subandi, Pemkab Sidoarjo akan memberikan dukungan fasilitas yang dibutuhkan PPK, agar tahapan pemilu bisa berjalan lancar.
"Kalau pemilu sebelumnya di Sidoarjo berjalan aman, lancar tanpa gejolak, kami berharap Pemilu 2024 juga demikian," kata Subandi. (OL-13)
Baca Juga: Wali Kota Pematang Siantar Minta PPK yang Dilantik Amanah saat Pemilu 2024