14 September 2023, 16:34 WIB

Pertemuan Rusia-Korut Keprihatinan Mendalam bagi Korsel


Ferdian Ananda Majni | Internasional

AFP
 AFP
Pertemuan antara pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan Vladimir Putin pada Rabu (13/9).

KOREA Selatan telah menyatakan keprihatinan dan penyesalan yang mendalam atas pertemuan antara pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan Vladimir Putin pada Rabu (13/9).

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Korea Selatan, Lim Soo-suk mengatakan, pihaknya menyatakan keprihatinan dan penyesalan yang mendalam.

“Meskipun telah berulang kali diperingatkan oleh komunitas internasional, Korea Utara dan Rusia membahas masalah kerja sama militer, termasuk pengembangan satelit, dalam pertemuan puncak mereka,” katanya.

Baca juga: Menteri Bahlil Klaim Korsel dan RRT Minat Investasi di IKN

"Setiap kerja sama ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkontribusi pada pengembangan senjata nuklir dan rudal, termasuk sistem satelit yang melibatkan teknologi rudal balistik, bertentangan dengan resolusi Dewan Keamanan PBB,” tambahnya.

Lim menambahkan bahwa Moskow harus tahu bahwa akan ada dampak yang sangat negatif terhadap hubungannya dengan Seoul jika mempertahankan kerja sama militer dengan Pyongyang. (aljazeera/Z-10)

BERITA TERKAIT