PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Joe Biden akan mengadakan pertemuan dengan para sekutu. Tujuan pertemuan itu ialah membahas konflik antara Rusia dan Ukraina.
Menurut seorang pejabat, pertemuan tersebut bagian dari koordinasi reguler AS dengan sekutu untuk mendukung Ukraina. Namun, pihaknya enggan menyebut siapa yang akan terlibat dalam panggilan video tersebut.
Baca juga: Vladimir Putin: Sanksi yang Dijatuhkan Barat Telah Gagal
Pembahasan AS dengan sekutu juga akan mencakup upaya untuk meminta pertanggungjawaban Rusia. Tepatnya, setelah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyatakan bahwa Rusia telah meluncurkan serangan besar-besaran di wilayah Donbas.
Adapun pertempuran meningkat di wiayah timur Ukraina, setelah Rusia menarik pasukan dari wilayah di sekitar Ibu Kota Kiev. Lalu, memfokuskan kembali serangan di Donbas, yang sebagian dikuasai separatis pro-Moskow sejak 2014.
Baca juga: PBB Dorong Pembentukan Kelompok untuk Bahas Masalah Kemanusiaan di Ukraina
Diketahui, AS dan sekutu negara Barat telah menekan Moskow melalui sejumlah sanksi. Selain itu, mereka tetap mendukung Ukraina melalui bantuan militer dan lainnya.
Saat disinggung tindakan baru yang akan diumumkan, Departemen Luar Negeri AS menyebut Washington siap meningkatkan sanksi finansial terhadap pemerintahan Vladimir Putin. Setidaknya sampai Rusia mundur dari Ukraina.(AFP/OL-11)