03 October 2023, 11:34 WIB

Sensasi Wisata Rempah Kuliner Ala Chef Vindex di The Zoetrope Sky Lounge


Media Indonesia | Humaniora

Ist/ Avenzel Hotel & Convention Cibubur,
 Ist/ Avenzel Hotel & Convention Cibubur,
Master Chef Indonesia yaitu Chef Vindex Tengker.

AVENZEL Hotel & Convention kembali menghadirkan guest chef di tahun 2023. Kali ini mengundang chef ternama dan pernah menjadi juri Master Chef Indonesia yaitu Chef Vindex Tengker.

Sensasi sajian otentik wisata rempah kuliner, dijamin menggoda selera penggemarnya, terlebih disajikan oleh koki yang tidak perlu diragukan lagi karena berpengalaman puluhan tahun sebagai chef ternama, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Chef Vindex akan menunjukan keahliannya, dengan menghidangkan beberapa menu, tentunya dengan presentasi makanan yang otentik, di The Zoetrope Sky Lounge, Avenzel Hotel & Convention Cibubur, lantai SL.

Baca juga: Menginap Dua Malam di Avenzel Hotel, Bayar Satu Malam Saja

Selama dua hari, pada -7 Oktober 2023, Anda akan disuguhkan berbagai menu makan malam dengan empat  set menu yang mengugah selera. Tentunya menu yang dihidangkan menggunakan bahan berkualitas tinggi.

Sebagai hidangan utama, Anda bisa memilih beberapa jenis sajian menu andalan Fish Course: Cashewnut Crusted Black Cod "Asam Gelugur" Coconut Lemongrass emulsion, atau Meat Course: Slow Roasted Wagyu Beef Tenderloin Short Rib in Chili Galangal and "Cabe Jawa".

Tentunya berbagai pilihan menarik ini semakin lengkap dipadukan dengan hangatnya Soup Hot and Sour "Belimbing" Soup Foie Gras and Duck Agnoloti, dan Cold Appetizer "Andaliman" Poached King Prawn Mango and Lime coulis, pickled beetroot.

Baca juga: Sambut HUT Ke-78 RI, Ada Kejutan Menginap di Avenzel Hotel and Convention

Untuk penutup, Anda bisa merasakan uniknya rasa Sea Salt Caramel Chocolate Praline Cake Passion fruit Jelly and "Kayumanis" crumble.

Seluruh set sajian ini bisa Anda nikmati dengan harga Rp 589.000 nett per orang. Sementara sajian special dengan wine bisa Anda nikmati seharga Rp 689.000 nett per orang.

Makan malam di The Zoetrope Sky Lounge semakin nikmat dengan ditemani alunan live music dari home band.

Baca juga: Avenzel Hotel and Convention Hadirkan Malaysian Cuisine Festival

The Zoetrope Sky Lounge merupakan Rooftop Bardan destinasi bersantap yang terletak di Avenzel Hotel & Convention Cibubur dengan menghadirkan suasana elegan dan pemandangan Cibubur 270 derajat yang menakjubkan.

Segera reservasi makan malam Anda di The Zoetrope Sky Lounge di nomor 0811-8882-044 atau email info@avenzel-topotels.com. (S-4)

 

BERITA TERKAIT